Pusat Informasi Konseling Mahasiswa Larashati bukan hanya sekadar unit kegiatan mahasiswa di kampus, tetapi menjadi tempat perlindungan dan bimbingan bagi mahasiswa. Dengan fokus pada aspek kesejahteraan mental dan dukungan pribadi, Larashati hadir sebagai garda terdepan untuk membantu mahasiswa mengatasi tantangan dan membangun fondasi kesehatan mental yang kuat. Kegiatan ini didampingi oleh Ibu Era Revika dan Ibu Wiwin Hindriawati.