Optimalisasi Manajemen Penanganan Kurangi Pending Klaim BPJS Kesehatan di RS
17-02-2023 04:12:25

Pending klaim Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan menjadi salah satu permasalahan umum di rumah sakit (RS). Dengan adanya Optimalisasi Manajemen Penanganan Pending Klaim BPJS Kesehatan, diharapkan pendapatan RS yang pending dapat diminimalisasi.
"Pendapatan dari klaim BPJS Kesehatan merupakan pendapatan penting. Karena salah satu sumber pendapatan RS di era penyelenggaraan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) saat ini berasal dari klaim BPJS Kesehatan," ujar Dosen Program Studi D-IV Manajemen Informasi Kesehatan (MIK) STIKes Akbidyo Yogyakarta Vonita Indra Andriani, MM dan Tria Harsiwi Nurul Insani, MMR di kampus setempat, Kamis (16/2).
Hal itu dikemukakan terkait penelitiannya bersama mahasiswa Leo pada bulan Februari 2023 ini, dengan tema Optimalisasi Manajemen Penanganan Pending Klaim BPJS Kesehatan Rawat Inap di Rumah Sakit Nur Hidayah Bantul. "Penelitian ini sebagai salah satu wujud Tri Darma Perguruan Tinggi, di samping pendidikan, pengajaran, dan pengabdian kepada masyarakat,"jelas Vonita. Menurut Vonita, pending berarti penerimaan RS tertunda atau tidak terklaim, sehingga timbul permasalahan dalam pembayaran klaim, serta terjadi ketidaksesuaian pembiayaan pelayanan dengan jumlah klaim yang dibayarkan. (San)-f - Sumber: Koran KR